Kajian Studi Melalui Observasi Perawat dan Edukasi Pasien tentang Pencegahan Ulkus Dekubitus RSUD Margono Soekarjo
Main Article Content
Abstract
Ulkus dekubitus merupakan komplikasi yang sering terjadi pada pasien yang mengalami keterbatasan mobilitas, seperti pasien dengan gangguan neurologis yang memerlukan tirah baring dalam waktu lama. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas penggunaan leaflet sebagai media edukasi tambahan dalam meningkatkan pengetahuan pasien dan keluarga terkait pencegahan ulkus dekubitus, serta observasi pelaksanaan standard operasional prosedur (SOP) pencegahan ulkus dekubitus pada pasien dengan gangguan neurologis di Ruangan Anyelir Paviliun Abiyasa Geriatri RSUD Margono Soekarjo. Responden yang digunakan dalam penelitian ini yaitu 8 perawat diobservasi dan 15 pasien berisiko tinggi mengalami ulkus dekubitus menerima edukasi kesehatan yang dilengkapi dengan leaflet disertai barcode untuk mengakses video edukasi interaktif tentang pencegahan dekubitus. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan pengetahuan pasien dari sebelum (pre) edukasi 80% atau 12 pasien berada pada kategori kurang (<56%) menjadi sesudah (post) edukasi 73% atau 11 pasien berada pada kategori baik (76%-100%). Hasil observasi terhadap perawat menunjukan hasil bahwa perawat telah melakukan pencegahan ulkus dekubitus dengan kategori baik (90%). Penelitian ini menyarankan perlunya pelaksanaan SOP yang berkelanjutan dan media edukasi yang efektif guna meningkatkan kualitas perawatan dan mengurangi risiko terjadinya ulkus dekubitus.
Kata kunci: Ulkus Dekubitus, Edukasi, Observasi Perawat, SOP
Article Details

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
References
Amirsyah, M., & Putra, M. I. A. P. (2020). Ulkus Dekubitus pada Penderita Stroke. Kesehatan Cehadum, 2(03), 1–8.
Ditjen Yankes. (2023). Kombinasi massage & alih baring cegah dekubitus. Kementerian Kesehatan Direktorat Jenderal Pelayanan Kesehatan.https://yankes.kemkes.go.id/view_artikel/2096/kombinasi-massage-alih-baring-cegahdekubitus
Erni Erni, Muhammad Al Rajab, Rania Fatrizza Pritami, Sultan Andilah, Marheni Fadilah Harun, Fitri Kurniawati, Noviani Munsir, Harni Harni, Dian Rosmala Lestari, Venia Oktafiani, Ditra Yuniar, & Pemmi Fadilla Tosepu. (2024). Pendidikan Kesehatan Dalam Pengendalian Infeksi Pada Pasien Dan Keluarga Pasien di Rumah Sakit Umum Dewi Sartika. Jurnal Pengabdian Masyarakat Indonesia, 3(1), 92–102. https://doi.org/10.55606/jpmi.v3i1.3345
Hasanah, S. W. (2024). Strategi Implementasi Keselamatan Pasien Untuk Meningkatkan Kualitas Pelayanan Di Rsud Abdoel Wahab Sjahranie. 3(1), 12–43.
Jones, D., et al. (2022). "Standard operating procedures for pressure ulcer prevention in hospitals." British Journal of Nursing, 31(6), 321-326.
Kemenkes. (2023). Kombinasi Massage & Alih Baring Cegah Dekubitus. https://yankes.kemkes.go.id/view_artikel/2096/kombinasi-massage-alih-baring-cegah-dekubitus. Diakses pada 12 Januari 2025.
Mugiarti, T. (2022). Hubungan Peran Perawat Dalam Pencegahan Kejadian Luka Dekubitus Di Ruang Icu/Imc (Doctoral Dissertation, Universitas Binawan).
Mukarromah, A. (2020). Pengaruh Pendidikan Kesehatan Range Of Motion (Rom) Terhadap Pengetahuan Dalam Merawat Ulkus Kaki Diabetik Pada Pasien Diabetes Mellitus Di Rsud Kota Madiun. Stikes Bhakti Husada Mulia Madiun. http://repository.stikes-bhm.ac.id/id/eprint/735.
Perawat, Y., & Rsnh, S. P. O. (2022). 100/YANMED.Perawat/SPO/RSNH/V/2022 Ditetapkan, Direktur.
Prastiwi, F., & Lestari, S. P. (2021). Efektifitas Minyak Zaitun Dala Pencegahan Ulkus Dekubitus. Majalah Kesehatan, 8(4), 233–241.